Pemkab Kotabaru Peringati Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW Sekaligus Haul ke-21 Guru Sekumpul
![]() |
| (Foto: Ist) |
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotabaru menggelar peringatan isra mikraj Nabi Muhammad SAW sekaligus Haul ke-21 Syekh Muhammad Zaini bin Abdul Ghani (Guru Sekumpul) di Aula Bamega Lt.II Kantor Bupati Kotabaru, Rabu (14/1/2026).
Acara dihadiri Forkopimda, para ulama, tokoh agama, ASN.
Acara diawali dengan pembacaan maulid habsyi dipimpin Alumni Pondok Darussalam Martapura (WAPDA) Cabang Kotabaru, pembacaan ayat suci alquran, sambutan dan ceramah agama.
Bupati Kotabaru dalam sambutannya yang dibacakan Asisten II Kotabaru, H. Murdianto, mengatakan melalui momentum ini Pemerintah Kabupaten Kotabaru berharap nilai-nilai religius dapat semakin tertanam dalam kehidupan bermasyarakat, serta menjadi landasan moral dalam menjalankan tugas dan pengabdian, khususnya bagi aparatur pemerintah.
"Sebagai aparatur/pelayanan masyarakat Pemda Kotabaru kita dituntut meningkatkan pelayanan kepada masyarakat khususnya demi kemajuan kotabaru yang lebih baik," katanya.
Dengan peringatan isra mikraj dan haul Guru Sekumpul ini, katanya, juga menjadi sarana mempererat ukhuwah islamiyah serta memperkuat kebersamaan antara pemerintah dan masyarakat dalam suasana religius dan penuh keberkahan.
"Jadikan (acara hari inik bukan sekadar seremonial semata, namun sebagai momentum meningkatkan keimanan serta ketaqwaan kita kepada Allah SWT dalam menjalani kehidupan sehari-hari. Semoga kita dapat mengambil hikmah dengan apa yg disampaikan penceramah kita," ungkapnya.

0 Response to "Pemkab Kotabaru Peringati Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW Sekaligus Haul ke-21 Guru Sekumpul"
Posting Komentar